Belajar Dari Hidup untuk kehidupan



Kita tau bahwa tidak semua orang bisa seperti apa yang kita inginkan,  Kita tau bahwa tidak semua yang kita mau akan terwujud, Kita tau bahwa semua tidak bisa berjalan sesuai keinginan. Tuhan pemiilk segalanya, tuhan yang bisa segalanya, dan tuhanlah yang bisa memberikan apa yang kita mau.
Jangan terlalu berharap banyak selain Pada-Nya, jangan terlalu panjang angan-angan tentang sesuatu yang sementara.
Kita akan selalu mendapatkan apa yang kita usahakan. Pasti.
Ketika kita sudah berusaha sungguh-sungguh, namun hasilnya tidak ada, itu bukan akhir, allah tau mana yang baik untuk hambanya, mana tau allah gantikan dengan yang jauh lebih baik dibanding apa yang kita inginkan.
KENAPA AKU TAK MENDAPAT APA YG AKU INGINKAN ??
QURAN MENJAWAB :
Qs. Al-Baqarah : 216
    “Boleh jadi kamu membenci sesuatu padahal ia amat baik bagimu dan boleh jadi pula kamu menyukai sesuatu padahal ia amat buruk bagimu, Allah mengetahui sedang kamu tidak mengetahui”
Kita pasti pernah mengalami hal seperti ini  “mengapa saya sulit mendapatkan hal ini, padahal orang lain sangat mudah mendapatkanya”?, padahal kita tidak tau berapa banyak kemudahan yang kita dapatkan mengapa kita hanya berkutat pada satu kesulitan, bisa jadi dalam hal ini kita sulit, namun dalam hal yang lainya kita mudah apakah kita mengira bahwa hidup akan berjalan sesuai dengan rencana kita?
Tidakah kita tau, dunia ini hanya ujian semata, semuanya sementara, sulit yang kita rasa, sakit yang kita rasa, bahagia yang kita rasa, kecewa yang kita rasa, semuanya sementara. Lalu apa yang perlu dirisaukan? Qs. Lihat Qs Al-Imran : 139
    Janganlah kamu bersikap lemah, dan janganlah pula kamu bersedih hati, padahal kamulah orang-orang yg paling tinggi derajatnya, jika kamu orang-orang yang beriman.

##
Hitunglah nikat TUhan jika mampu, dan ujian, kesulitan, kekecewaan serta sakit itu bisa terhitung dengan jemari.

Komentar

Postingan Populer