Wanita & Pendidikan

Kapan menikah?
Pertanyaan ini sering kali terdengar ketika aku dikampung halaman, do’akan yaa.. jawabku santai.
Harapan untuk menikah mah pasti ada, namun aku tidak segegabah itu, masih banyak urusan yang harus diselesaikan, menuntut ilmu misalkan.
Bukankah Menikah adalah suatu kepastian, bukankah Allah menciptakan manusia itu berpasangan? Bukankah wanita baik-baik juga untuk lelaki yang baik-baik pun sebaliknya.
Bicara tentang menikah, adiku memang sudah menikah duluan waktu dia umur 17 tahun, mungkin karena dia tinggal didesa kali yaa.. kalau ditanya kamu nggak sakit hati adek kamu nikah duluan, woles aja sih..
Jodoh udah ada yang ngatur, rezeki juga. tinggal kita menmaxsimalkan usaha serta do’a terbaik saja. Sedangkan menikah bukan sebuah ajang, atau perlombaan, ini adalah amanah dan tanggung jawab besar, harus punya ilmu yang dalam serta pemahaman yang luas, agar setiap yang ada didalam penikahan itu bernilai Ibadah..

Al-ummu Madrasatul Ula, ibu adalah sekolah utama bagi seorang anaknya, jika seorang wanita mempersiapkan diri menjadi yang lebih baik, berarti dia sedang mempersiapkan generasi terbaik. Seorang anak lebih banyak mencontoh ketimbang nasihat dan kata mutiara. Karena seorang ibu yang lebih banyak berinteraksi dengan anaknya sudah sepatutnya cerminan seorang anak adalah ibunya.

Wanita dan pendidikan

Kata siapa wanita tidak perlu berpendidian tinggi? Wanita adalah sekolah utama bagi anaknya, sudah pasti seorang guru yang baik akan mencetak anak didik yang baik InsyaAllah.

Lalu kenapa wanita harus berpendidikan tinggi? Karena wanita tidak bisa mengandalkan yang namanya kecantikan semata. Cantik itu bisa dipoles kalau punya uang, cantik bisa habis dimakan usia, sedangkan takdir dan rencana tidak selalu berjalan sama. Misalkan kita berencana agar hidup rumah tangga baik, pasangan kita setia, dan selalu sehat. Namun kadang hidup tidak semulus itu, banyak kejutan yang tak terduga. Pasangan selingkuh misalkan

Seandainya ini terjadi, kita tidak menjadi wanita cenggeng. Dengan modal ilmu dan pendidikan tinggi kita bisa leluasa mencari pekerjaan serta wawasan yang kita miliki adalah gudang segala pekerjaan.

Dan banyak kemungkinan yang bisa terjadi tanpa kita ketahui, jikalau pun tidak ada, sungguh tidak rugi, pendidikan bukan ajang untuk mencari pekerjaan semata.

 

 

 



Komentar

Postingan Populer